UNVR-Meredup

Terakhir diperbarui Pada 26 Desember 2023 at 12:28 pm

Artikel telah ditinjau oleh: Stock Market Analyst RK Team

Consumer goods merupakan produk yang kita konsumsi sehari-hari. Maka ketika ada issue atau berita negatif terhadap consumer goods, tentu akan berdampak buruk terhadap kinerja perusahaan. Salah satu emiten consumer goods yang saat ini diisukan terkena dampak aksi boikot adalah UNVR. Tidak hanya itu, UNVR juga baru saja ditinggalkan oleh empat Direksi dan akan menghadapi momentum pemilu 2024. Apakah UNVR meredup?

 

 

Review Produk-produk UNVR

Produk-produk yang diluncurkan oleh UNVR bukanlah produk yang asing bagi kita. Ya, bahkan hampir di setiap rumah terdapat dan menggunakan produk-produk dari UNVR.

 

Source: Public Expose UNVR 2023

 

Beberapa contoh produk dari saham UNVR antara lain Sunlight, Pepsoden, Rinso, Royco, Kecap Bango, dan masih banyak lagi. Uniknya produk yang dihasilkan UNVR rata-rata berhasil menjadi produk favorit dari setiap segmennya.

UNVR memiliki dua segmen dalam produknya, yakni Home & Personal Care dan Foods & Refreshment. Dari sektor Foods, UNVR masih memimpin penjualan di sektornya.

Source: Public Expose UNVR 2023

Begitu pula dari sektor Home & Personal Care, seluruh produk milik UNVR sampai dengan sekarang masih memimpin penjualan di pasar.

Source: Public Expose UNVR 2023

 

 

Aksi Boikot Produk UNVR

Sayangnya, penjualan UNVR saat ini diperkirakan goyah, setelah ramai aksi boikot dari berbagai elemen masyarakat. Bahkan aksi boikot telah mengglobal. Ya, situasi tersebut terjadi setelah agresi militer Israel di Gaza secara terus menerus, sejak 7 Oktober 2023 sampai per artikel ini ditulis.

Di Indonesia sendiri, aksi boikot paling banyak terjadi pada produk-produk yang dikeluarkan oleh UNVR. Tidak lain, aksi boikot ini adalah sebagai bentuk kecaman masyarakat atas tragedy kemanusiaan yang sedang terjadi.

Sebagai efeknya, harga saham UNVR tercatat mengalami penurunan sekitar -26.47%. Di mana sebelumnya, pada awal tahun 2023 harga saham UNVR di level 4.760an, sekarang turun ke level 3.500 an…

 

Source: finance.yahoo.com

 

Penurunan harga saham UNVR tersebut, secara tidak langsung sudah menyentuh level terendahnya di sepanjang 2023 ini.

Kendati, harga saham UNVR merosot. Namun dalam hal ini Penulis menegaskan. Bahwa dampak dari turunnya penjualan akan dapat terlihat pada laporan keuangan UNVR kuartal IV-2023 mendatang.

Sedangkan, pada laporan keuangan yang terakhir dirilis UNVR pada kuartal III-2023 belum dapat menggambarkan dampak tersebut.

Hanya saja, risiko yang bisa dirasakan saat ini adalah kepemimpinan UNVR di pasar, secara tidak langsung akan tergantikan dengan produk lain.

 

 

 

Dapatkan seluruh layanan dari RK Team secara lengkap dan harga spesial hanya untuk member RK. Yuk gabung sekarang juga menjadi Platinum Member !

Platinum-Members

 

 

Pemilu 2024, Katalis Positif?

Lalu bagaimana prospek UNVR sebagai sektor consumer goods di masa-masa pemilu 2024? Dengan adanya pemilu yang sebentar lagi diadakan pada kuartal I-2024, maka sektor consumer goods adalah salah satu sektor yang paling diuntungkan. Bagaimana tidak, umumnya para paslon (Capres & Cawapres) dan partai politik akan lebih gencar mengeluarkan uang untuk belanja.

Seperti halnya yang sudah lumrah dilakukan adalah membagi-bagikan sembako murah. Atau bahkan bingkisan produk-produk consumer kepada para masyarakat. Sebut saja produknya seperti beras, gula, kecap dan beberapa jenis lainnya. Pembagian sembako ini, diklaim efektif menjadi “booster” bagi para paslon dan partai politik untuk mendapatkan hati para pendukungnya. Termasuk juga dengan para emiten-emiten di sektor consumer goods, yang berpotensi mendulang cuan dari meningkatkan pembelanjaan.

Lantas bagaimana dengan histori UNVR ketika di tahun pemilu 2014 dan 2019. Apakah tahun pemilu benar-benar menghasilkan efek yang bagus bagi UNVR?

 

Source: Refinitiv Workspace

 

Dari data historis tersebut, terlihat di tahun 2014 UNVR mencatatkan peningkatan pendapatan yang cukup besar sekitar 12.2% dari tahun sebelumnya. Kemudian di tahun 2019 terdapat peningkatan pendapatan sekitar 2.7% dari tahun sebelumnya.

Bagaimana jika dibandingkan dengan tahun-tahun lainnya? Berikut ini perbandingan antara revenue dan net profit dari UNVR selama 2014-2023…

Revenue dan Net Profit UNVR. Source: Cheatsheet Kuartal III-2023 by RK Team

 

Jika kita lihat dari tahun-tahun yang lain diluar tahun pemilu. Maka akan terlihat, bahwa pendapatan UNVR cenderung naik, meski growthnya semakin kecil. Bahkan di tahun 2021, baik pendapatan maupun net profit, sempat mengalami penurunan akibat ekonomi yang belum sepenuhnya pulih.

Hal ini menunjukan bahwa, tahun pemilu sepertinya tidak terlalu berpengaruh bagi UNVR. Adapun sebagai penguat pandangan Penulis, maka statetmen ini bisa menjadi cerminan..

Source: Lampiran Rangkuman Paparan Publik UNVR 22 Juni 2023

Oleh sebab itu, jika dikaitkan kembali dengan isu aksi boikot produk UNVR. Nampaknya akan lebih berdampak bagi penurunan pendapatan UNVR, dibandingkan potensi pertumbuhan pada masa pemilu.

 

 

UNVR Ditinggal Empat Direksi

Dalam beberapa waktu kebelakang, kita juga cukup dikejutkan dengan langkah tidak terduga dari empat Direksi UNVR. Terhitung sejak 15 Juni 2023 UNVR menerima pengajuan pengunduran diri dari Alper Kulak – Direktur Supply Chain Unilever Indonesia.

Lalu pada bulan berikutnya 24 Oktober 2023 disusul oleh pengunduran diri dari Ira Noviarti – Presiden Direktur Unilever Indonesia.

Tidak berhenti disitu, pengunduran diri masih berlanjut pada 24 November 2023, yakni Shiv Sahgal – Direktur Beauty & Wellbeing Unilever Indonesia dan Sandeep Kohli – Direktur Home Care.

Masing-masing pengunduran diri ke empat Direksi UNVR tersebut, memiliki alasan yang berbeda satu sama lain. Disebutkan oleh manajemen UNVR seperti berikut…

 

Source: market.bisnis.com

 

Berkenaan dengan pengunduran diri para Direksi, manajemen UNVR mengklaim bahwa tidak ada dampak apapun yang terjadi secara material, yang mempengaruhi kegiatan usaha.

Namun dengan adanya pergantian Direksi, maka secara tidak langsung akan menentukan manuver UNVR ke depannya. Apakah nantinya perubahan struktur yang dilakukan akan berdampak baik bagi perusahaan, atau justru sebaliknya. Perlu diingat, dengan adanya perubahan struktur maka juga akan diikuti oleh adanya penyesuaian model bisnis.

 

 

Rencana Strategis UNVR Mendongkrak Penjualan

Terlepas dari berbagai isu yang menerpa UNVR. Perusahaan tentu berlayar sudah sesuai dengan rencana strategis bisnisnya. Maka berikut ini adalah beberapa langkah yang telah dijadikan sebagai rencana strategis bagi UNVR. Guna meningkatkan penjualannya di tahun-tahun mendatang:

 

Source: Public Expose UNVR 2023

 

Tidak hanya itu, UNVR akan terus melakukan pengembangan pasar melalui inovasi-inovasi baru. Dengan harapan, perusahaan mampu mendapatkan manfaat yang superior.

Selain itu, UNVR akan gencer melaksanakan kampanye-kampanye, sebagai pendekatan efektif pada konsumen.

 

 

Kesimpulan

Berdasarkan pembahasan di atas, bisa dikatakan bahwa UNVR masih menjadi market leader. Meskipun dengan pertumbuhan yang berbeda-beda.

Namun bukan tidak mungkin aksi boikot yang sudah berlangsung sampai dengan saat ini, berimbas pada menurunnya penjualan UNVR. Perlu kita ingat, bahwa aksi boikot terhadap produk-produk yang diduga terafiliasi Israel masih terus diserukan dan digaungkan. Hal ini tentu menjadi alarm bagi turunnya penjualan UNVR pada laporan keuangan kuartal berikutnya. Tidak hanya itu, UNVR juga berisiko karena secara tidak langsung posisi produk UNVR, akan tergantikan dengan produk lain.

Bahkan kita tidak bisa menampik realita, bahwa kenaikan kinerja penjualan UNVR. Memang tidak lepas dari pengaruh customer, yang umumnya melihat produk UNVR dari sisi kualitasnya.

Bersamaan dengan itu, adanya pemilu 2024 juga tidak serta merta menjadi ‘booster’ bagi kinerja UNVR. Seperti yang sudah Penulis jelaskan di atas, bahwa pada pelaksanaan pemilu 2014 dan 2019 menunjukkan bahwa tidak ada pengaruh yang terlalu signifikan bagi UNVR. Terlebih lagi kompetisi dalam sektor consumer goods, belakangan juga kian sengit. Maka UNVR tidak bisa sepenuhnya menggantungkan harapan pada momentum pemilu 2024.

Demikian pula, dengan pengunduran diri ke empat Direksi UNVR yang terjadi dalam waktu yang berdekatan. Hal ini bisa menjadi pisau bermata dua bagi UNVR. Ya, pertama bisa menjadi pengharapan bagi kinerja UNVR yang lebih baik, jika jajaran Direksi yang baru memiliki background yang mumpuni dalam mendongkrak penjualan. Namun yang kedua, UNVR juga akan dihadapkan pada penyesuaian model bisnis sesuai apa yang dibawa oleh Direksi yang baru.

Jadi, apakah benar UNVR mulai meredup? Sampai sejauh ini, Penulis belum dapat memberikan kesimpulan, bahwa UNVR benar-benar akan meredup secara kinerja. Hanya saja, memang untuk harga sahamnya sedang berada dalam tren bearish..

Lalu bagaimanakah valuasi dari UNVR? Saat ini UNVR memiliki PER sebesar 24.0x dan PBV sebesar 24.9x, menandakan bahwa secara valuasi UNVR masih sangatlah premium. Jika ditarik pada situasi yang sekarang terjadi dengan berbagai isu yang menekan kinerja, maka PER dan PBV tersebut membuatnya menjadi score overvalued bagi UNVR.

Nah, menurut pandangan teman-teman investor sendiri, katalis positif apa yang akan mendongkrak kembali kinerja saham UNVR?***

 

###

 

DISCLAIMER ON:
Tulisan ini bukan rekomendasi jual dan beli. Semua data dan pendapat pada artikel adalah bersifat informasi yang mengedukasi pembaca, berdasarkan sudut pandang penulis pribadi. Risiko investasi berada pada tanggung jawab masing-masing investor. Do Your Own Research!

1
Pastikan rekan Investor tidak ketinggalan Informasi ter-update

Subscribe sekarang untuk mendapatkan update artikel terbaru setiap minggunya

reCaptcha v3
keyboard_arrow_leftPrevious
Nextkeyboard_arrow_right

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *